Pesta demokrasi yang sebentar lagi akan dimulai. Sebanyak 34 Partai Politik akan bertarung untuk mendapatakan simpati rakyat dalam memperebutkan kursi DPR.
* Penetapan Partai Politik peserta pemilu pada bulan Juli 2008 lalu
* Pengundian nomor urut parpol peserta pemilu juga pada bulan Juli 2008 yang lalu.
Adapun Parpol peserta pemilu 2009 berjumlah 34, dimana 16 partai politik lama dan 18 partai politik baru yang telah lolos seleksi. Berikut daftarnya dan sekaligus nomor urut partai peserta.
1. Partai Hati Nurani Rakyat (baru)
2. Partai Karya Peduli Bangsa
3. Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia (baru)
4. Partai Peduli Rakyat Nasional (baru)
5. Partai Gerakan Indonesia Raya (baru)
6. Partai Barisan Nasional (baru)
7. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia
8. Partai Keadilan Sejahtera
9. Partai Amanat Nasional
10. Partai Perjuangan Indonesia Baru (baru)
11. Partai Kedaulatan (baru)
12. Partai Persatuan Daerah (baru)
13. Partai Kebangkitan Bangsa
14. Partai Pemuda Indonesia (baru)
15. Partai Nasional Indonesia Marhaenisme
16. Partai Demokrasi Pembaruan (baru)
17. Partai Karya Perjuangan (baru)
18. Partai Matahari Bangsa (baru)
19. Partai Penegak Demokrasi Indonesia
20. Partai Demokrasi Kebangsaan
21. Partai Republik Nusantara (baru)
22. Partai Pelopor
23. Partai Golongan Karya
24. Partai Persatuan Pembangunan
25. Partai Damai Sejahtera
26. Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia (baru)
27. Partai Bulan Bintang
28. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan
29. Partai Bintang Reformasi
30. Partai Patriot (baru)
31. Partai Demokrat
32. Partai Kasih Demokrasi Indonesia (baru)
33. Partai Indonesia Sejahtera (baru)
34. Partai Kebangkitan Nasional Ulama (baru)
Dengan banyaknya peserta Pemilu, bisa dibayangkan bagaimana bentuk/format surat suara Pemilu nantinya. Belum lagi dengan nama para calon legislatif yang akan dicantumkan menjadi satu dalam surat suara. berikut adalah contoh surat suara dalam Pemilu 2009 nanti.
Gambar Surat Suara Pemilu Originil KPU
Gambar Surat Suara Pemilu Originil KPU Hasil Editing 1
Berikut ini beberapa link yang berkaitan dengan Pemilu 2009
Daftar calon Legislatif Indonesia
Komisi Pemilihan Umum
Tidak ada komentar:
Posting Komentar